Open Access. Powered by Scholars. Published by Universities.®

Environmental Public Health Commons

Open Access. Powered by Scholars. Published by Universities.®

Articles 1 - 9 of 9

Full-Text Articles in Environmental Public Health

Reservoir Dan Kasus Leptospirosis Di Wilayah Kejadian Luar Biasa, Tri Ramadhani, Bambang Yunianto Nov 2012

Reservoir Dan Kasus Leptospirosis Di Wilayah Kejadian Luar Biasa, Tri Ramadhani, Bambang Yunianto

Kesmas

Kabupaten Kulonprogo adalah salah satu daerah dengan masalah leptospirosis penyakit zoonosis yang dapat menginfeksi spesies hewan dan manusia. Studi ini bertujuan untuk mengetahui reservoir dan distribusi kasus leptospirosis pascakejadian luar biasa di Kabupaten Kulonprogo. Metode yang digunakan adalah inkriminasi bakteri Leptospira sp. pada tikus dan penegakan diagnosis pada manusia dengan rapid test dan MAT. Sumber data yang digunakan adalah data sekunder dan data primer dengan melakukan screening di Rumah Sakit dan Puskesmas. Penelitian observasional ini menggunakan rancangan studi cross sectional dengan metode analisis data secara distribusi frekuensi dalam bentuk gambar, grafik, dan tabel. Penelitian menemukan jumlah penderita leptospirosis di Kabupaten …


Analisis Risiko Pajanan Pm2,5 Di Udara Ambien Siang Hari Terhadap Masyarakat Di Kawasan Industri Semen, Randy Novirsa, Umar Fahmi Achmadi Nov 2012

Analisis Risiko Pajanan Pm2,5 Di Udara Ambien Siang Hari Terhadap Masyarakat Di Kawasan Industri Semen, Randy Novirsa, Umar Fahmi Achmadi

Kesmas

Salah satu dampak negatif industri pabrik semen terhadap kesehatan masyarakat adalah peningkatan risiko penyakit saluran pernapasan. Risiko tersebut banyak disebabkan oleh pajanan partikulat di udara, khususnya partikulat berukuran di bawah 2,5 mikron (PM2,5). Penelitian ini bertujuan menganalisis risiko pajanan PM2,5 di udara ambien siang hari pada masyarakat di kawasan industri semen. Risiko dihitung dengan metode Analisis Risiko Kesehatan Lingkungan berdasarkan metode Louvar yang menghasilkan nilai Intake pajanan yang diterima individu per hari berdasarkan nilai konsentrasi pajanan, pola aktivitas individu, dan nilai antropometri. Konsentrasi PM2,5 di lingkungan diukur pada 10 titik dengan radius 500 meter antartitik dari pusat pabrik, sedangkan pola …


Demam Berdarah Dengue Di Perdesaan, Erna Kusumawardani, Umar Fahmi Achmadi Oct 2012

Demam Berdarah Dengue Di Perdesaan, Erna Kusumawardani, Umar Fahmi Achmadi

Kesmas

Berbeda dengan beberapa negara, laporan kejadian kasus demam berdarah dengue (DBD) di perdesaan Indonesia belum banyak dilaporkan. Penelitian ini bertujuan untuk memberikan gambaran kejadian DBD di perdesaan di wilayah perbatasan Kabupaten Bogor dan Kabupaten Lebak, Jawa Barat. Penelitian ini menggunakan desain studi kasus seri dengan sampel seluruh penderita DBD yang tercatat di puskesmas pada periode bulan Januari 2011 sampai April 2012. Hasil penelitian menemukan 18 kasus DBD dan 4 kasus kematian (case fatality rate, CFR = 22%). Sebagian besar kasus berjenis kelamin laki-laki (58,3%), berusia > 15 tahun (58,3%), tidak bekerja/ibu rumah tangga (50%), melakukan mobilitas (66,7%), mempunyai pengetahuan yang baik …


Analisis Bahaya Titik Kendali Kritis Proses Pengolahan Bola-Bola Daging Di Instalasi Gizi Rumah Sakit, Inoy Trisnaini Oct 2012

Analisis Bahaya Titik Kendali Kritis Proses Pengolahan Bola-Bola Daging Di Instalasi Gizi Rumah Sakit, Inoy Trisnaini

Kesmas

Pada simpul lingkungan terdapat beberapa media yang dapat menjadi transmisi penularan penyakit, salah satunya melalui makanan. Bola-bola daging dengan bahan utama daging sapi merupakan salah satu makanan yang dibuat di Instalasi Gizi Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) dr. Mohammad Hoesin Palembang. Bahan pangan hewani merupakan sumber utama bakteri penyebab infeksi dan intoksikasi termasuk Salmonella sp. dan Escherichia coli . Bola-bola daging rentan mengalami kontaminasi oleh bahaya fisik, biologi, maupun kimia. Tujuan dari penelitian ini ialah analisis bahaya dan titik kendali kritis terhadap proses pengolahan bola-bola daging. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Sumber informasi terdiri atas enam orang informan. Penelitian …


Kota Sehat Sebagai Bentuk Sustainable Communities Best Practice, Oedojo Soedirham Sep 2012

Kota Sehat Sebagai Bentuk Sustainable Communities Best Practice, Oedojo Soedirham

Kesmas

Kota Sehat merupakan proyek World Health Organization (WHO) yang diluncurkan pada pertengahan tahun 1980-an dengan mengambil tempat untuk yang pertama kali adalah kota-kota di Eropa. Konsep Kota Sehat adalah konsep lama sekaligus baru. “Lama” berarti telah lama manusia berusaha untuk membuat kota lebih sehat sejak awal peradaban perkotaan (urban civilization). “Baru” dalam manifestasinya sebagai satu sarana utama promosi kesehatan – kesehatan masyarakat baru (new public health) – dalam pencarian Sehat untuk Semua (Health for All). Hal tersebut dipandang sebagai “a means of legitimizing, nurturing, and supporting the process of community empowerment”. Artikel ini mengulas Kota Sehat dalam konteks sustainable communities. …


Perbandingan Tingkat Kepuasan Kerja Perawat Dan Kepuasan Pasien, Jamilla Upik Noras, Ratu Ayu Dewi Sartika Apr 2012

Perbandingan Tingkat Kepuasan Kerja Perawat Dan Kepuasan Pasien, Jamilla Upik Noras, Ratu Ayu Dewi Sartika

Kesmas

Perawat adalah ujung tombak pemberi pelayanan langsung pada pasien selama 24 jam. Tujuan penelitian adalah untuk membandingkan tingkat kepuasan kerja perawat dengan kepuasan pasien terhadap pelayanan keperawatan kelas 3 di Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) X Jakarta. Penelitian ini bersifat deskriptif dengan desain studi cross sectional, pendekatan kuantitatif dan kualitatif. Populasi adalah seluruh perawat yang bertugas sebagai pelaksana keperawatan kelas 3 sebanyak 40 orang ser- ta pasien yang dirawat di ruang rawat inap kelas 3 sebanyak 120 orang. Pengambilan sampel dilakukan secara purposive sampling sesuai dengan kriteria inklusi dan ekslusi. Hasil pengukuran kuantitatif menunjukkan bah- wa tingkat kepuasan kerja perawat …


Kejadian Infeksi Saluran Pernapasan Akut Pada Pekerja Pabrik, Y. Denny Ardianto, Ririh Yudhastuti Apr 2012

Kejadian Infeksi Saluran Pernapasan Akut Pada Pekerja Pabrik, Y. Denny Ardianto, Ririh Yudhastuti

Kesmas

Infeksi saluran pernapasan akut (ISPA) yang merupakan masalah kese- hatan masyarakat di Indonesia biasa menyerang anak usia di bawah usia lima tahun (balita), tetapi dapat menyerang kelompok usia produktif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan lingkungan rumah dengan kejadian ISPA pada pekerja pabrik di Kecamatan Rungkut Surabaya. Penelitian ini menggunakan desain studi kasus kontrol dengan populasi pekerja pabrik. Kasus adalah penderita ISPA dan kontrol adalah yang tidak terkena ISPA berdasarkan diagnosis klinis. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara terstruktur menggunakan kuesioner. Hasil analisis multivariat menunjukkan kepadatan hunian ruang tidur (nilai p = 0,003; odds ratio, OR = 15,687), kelembaban kamar (nilai …


Kebersihan Diri Dan Sanitasi Rumah Pada Anak Balita Dengan Kecacingan, Ririh Yudhastuti, M. Farid D. Lusno Feb 2012

Kebersihan Diri Dan Sanitasi Rumah Pada Anak Balita Dengan Kecacingan, Ririh Yudhastuti, M. Farid D. Lusno

Kesmas

Di Indonesia, prevalensi kecacingan berada pada kisaran 45% - 65% dan masih merupakan masalah kesehatan masyarakat yang penting. Berbagai cacing yang menginfeksi anak berusia di bawah 12 tahun dengan prevalensi tinggi meliputi Ascaris lumbricoides, Trichuris trichiura, Ancylostoma duodenale, Necator americanus, dan Enterobius vermicularis. Infeksi cacing perut diduga menyebar melalui sanitasi lingkungan dan higiene perorangan yang buruk. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan antara lingkungan rumah dan kejadian kecacingan pada anak di bawah lima tahun (balita). Penelitian dilaksanakan pada anak balita di Kampung Keputih Kecamatan Sukolilo Surabaya selama bulan Maret – Mei 2010 dengan desain penelitian kasus kontrol terhadap 51 kasus …


Mitigasi Kebakaran Melalui Masyarakat, Yusran Nasution Feb 2012

Mitigasi Kebakaran Melalui Masyarakat, Yusran Nasution

Kesmas

Upaya dini pencegahan kebakaran telah mampu menurunkan risiko kecelakaan di lingkungan permukiman padat perkotaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi kebutuhan masyarakat dalam mitigasi kebakaran, menilai bentuk-bentuk penanggulangan kebakaran di masyarakat dan mengembangkan model berbasis masyarakat dalam mitigasi kebakaran. Kelompok diskusi terarah dilakukan pada 130 informan yang terdiri dari unsur-unsur rukun tetangga, rukun warga, pembinaan kesejahteraan keluarga, perlindungan masyarakat atau pertahanan sipil, tokoh masyarakat, dewan kelurahan, karang taruna, dan anggota barisan sukarelawan kebakaran (Balakar). Seluruh informan menilai bahwa masyarakat perlu memiliki tujuan bersama dan motivasi yang kuat untuk mencegah kebakaran guna menurunkan risiko kebakaran serta mencegah dan meminimalkan korban. Bentuk-bentuk partisipasi …